Sukoharjo, 11 Nov 2021
Sebagai wujud rasa syukur atas meningkatnya perolehan mahasiswa baru, Program Studi Kesehatan Masyarakat Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo menggelar kegiatan tasyakuran Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB). Kegiatan ini dilaksanakan di Best Western Premier Solobaru.
Kegiatan ini dihadiri oleh Bapak Drs. Bambang Margono, MM selaku Ketua Umum YPPP Veteran Sukoharjo dan Ibu Prof.Dr Farida Nugrahaeni, M.Hum selaku Rektor Universitas Veteran Bangun Nusantara Sukoharjo. “Tasyakuran merupakan sebuah kegiatan ungkapan kegembiraan, dalam arti kegembiraan karena mendapatkan perolehan mahasiswa baru dalam jumlah yang banyak, keberhasilan ini dapat menjadi contoh bagi Prodi lain untuk lebih berprestasi” ungkap Ibu Prof.Dr.Farida Nugrahaeni., M.Hum dalam sambutannya.
Kegiatan tasyakuran ini dikemas dengan berbagai rangkaian acara diantaranya adalah Tausiah, pemberian santunan bagi anak yatim yang diberikan oleh Ibu Nine Elissa Maharani, SKM., M.Kes selaku Kaprodi Kesehatan Masyarakat. Tidak hanya itu kegiatan ini juga diisi dengan muhasabah bagi semua civitas agar kedepannya lebih baik lagi.